Menu

Dark Mode

Daerah

Kasat Binmas Polres Metro Tangerang Kota Buka Proses Penerimaan Calon Pramuka Saka Bhayangkara

badge-check


					Kasat Binmas Polres Metro Tangerang Kota Buka Proses Penerimaan Calon Pramuka Saka Bhayangkara Perbesar

BANTENKINI.ID, KOTA TANGERANG – Kasat Binmas Polres Metro Tangerang Kota AKBP Rachmad Haryanto membuka proses penerimaan calon anggota Pramuka Saka Bhayangkara.

Kegiatan itu digelar di Satpas SIM Polres Metro Tangerang Kota, Minggu 7 Desember 2025. Hadir dalam kesempatan itu Kasubnit 1 Polres Metro Tangerang Kota Aiptu Novi Adrian dan dari Satlantas Aiptu Hizrah.

Adapun peserta yang hadir 65 calon anggota Saka Bhayangkara angkatan 27. Hadir pula sejumlah senior dari berbagai angkatan.

Dalam kesempatan tersebut, Kasat Binmas Polres Metro Tangerang Kota AKBP Rachmad Haryanto menyampaika slogan jaga Jakarta plus, jaga lingkungan, jaga warga, jaga amanah, jaga integritas.

Sementara itu dari Satlantas Aiptu Hizrah menyampaikan untuk tertib berlalulintas. Saat mengendarai roda dua agar menggunakan helm SNI dan surat-surat kendaraan.

“Demikian pula ntuk roda empat agar menggunakan sabuk pengaman dan surat-surat kendaraan,” pesannya.***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Read More

BNPB: Terjadi Kebakaran Hutan di Aceh, Riau dan Kalteng

17 January 2026 - 23:11 WIB

BNPB dan TNI Akan Bangun Empat Jembatan Gantung di Aceh Tengah

16 January 2026 - 23:37 WIB

BNPB Berkolaborasi dengan Forum Kepala Puskesmas Gelar Sunatan Massal di Aceh

16 January 2026 - 15:50 WIB

Jadikan Kota Tangerang Sport City, Fasilitas Sirkuit Motocross Selapajang Ditingkatkan

16 January 2026 - 13:45 WIB

BNPB Bantah Diisukan Menimbun Bantuan di Gudang BPBD Bireuen

16 January 2026 - 01:21 WIB

Trending on Daerah