BANTENKINI.ID, KOTA SERANG – 18 September 2025 – Mahasiswa/i Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP) integratif Kelompok 28 Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin (UIN SMH) Banten bersama SMP Negeri 3 Kota Serang menyelenggarakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW sekaligus santunan anak yatim, Kamis (18/09/2025).
Acara berlangsung di lingkungan SMP Negeri 3 Kota Serang dengan penuh khidmat dan kebersamaan. Rangkaian kegiatan dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, ceramah agama bertema “Meneladani Akhlak Nabi Muhammad SAW dalam Kehidupan Sehari-hari.” Penampilan seni tari dari ekstrakurikuler sekolah turut memeriahkan acara di awal dan akhir kegiatan.

Sebagai bagian dari perayaan PHBI Maulid Nabi, sekolah juga mengadakan kegiatan “Panjang Mulud”, yakni lomba menghias dan membuat panjang mulud oleh setiap kelas. Setelah proses penilaian, seluruh peserta melakukan parade mengelilingi lapangan sekolah sambil membawa hasil karya panjang mulud mereka. Kegiatan ini menjadi salah satu momen paling meriah dan penuh antusiasme, karena selain melatih kreativitas, juga menumbuhkan semangat kebersamaan antar siswa.
Kegiatan ini dihadiri Bapak Kepala Sekolah SMP Negeri 3 Kota Serang beserta jajaran dan masyarakat sekolah, begitu juga perwakilan dari BAZNAS Kota Serang.
Dalam sambutannya, perwakilan mahasiswa PLP Kelompok 28 UIN SMH Banten menyampaikan sepatah kata tentang Maulid Nabi serta ungkapan rasa syukur atas dukungan sekolah sehingga kegiatan ini dapat terlaksana. “Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian kami sekaligus upaya meneladani akhlak Rasulullah SAW, terutama dalam berbagi dan peduli terhadap sesama,” ujarnya.
Kepala sekolah SMP Negeri 3 Kota Serang menambahkan apresiasi atas kolaborasi yang terjalin dengan mahasiswa PLP. Menurutnya, kegiatan ini tidak hanya menjadi momen untuk menumbuhkan rasa cinta kepada Nabi Muhammad SAW, tetapi juga menanamkan nilai kepedulian sosial bagi peserta didik.
Puncak kegiatan ditandai dengan pemberian santunan kepada anak yatim dan piatu berupa bingkisan sembako, yang diserahkan oleh perwakilan mahasiswa PLP dan pihak sekolah. Momen ini menjadi simbol kepedulian serta implementasi ajaran Islam tentang berbagi.
Kegiatan santunan anak yatim ini juga mendapat dukungan dari berbagai pihak. Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) turut berkontribusi melalui donasi yang diberikan, sehingga memperlancar jalannya acara. Selain itu, peran serta para guru, staf, orang tua siswa, serta seluruh peserta didik SMP Negeri 3 Kota Serang juga menjadi bagian penting dalam menyukseskan kegiatan. Dukungan penuh dari mahasiswa PLP Kelompok 28 UIN SMH Banten pun turut memberi warna kebersamaan dalam pelaksanaan acara ini.
Dengan adanya kerja sama dari seluruh pihak, kegiatan Maulid Nabi dan santunan anak yatim di SMP Negeri 3 Kota Serang tidak hanya berlangsung meriah, tetapi juga penuh makna, menjadi momentum untuk mempererat ukhuwah Islamiyah serta menumbuhkan semangat berbagi.
Acara ditutup dengan doa bersama untuk keselamatan, keberkahan, dan kelancaran proses belajar mengajar di SMP Negeri 3 Kota Serang.